You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Delapan Ikon Budaya Betawi Dilaunching
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

8 Ikon Budaya Betawi Resmi Diluncurkan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta meluncurkan delapan ikon Budaya Betawi sebagai tindak lanjut peraturan daerah (Perda) No 4 Tahun 2015 tentang Pelestarian Budaya Betawi.

Hari ini kita luncurkan Pergub No 11 tahun 2017 tentang ikon Budaya Betawi yang sudah ditetapkan 1 Februari lalu

Delapan ikon Budaya Betawi tersebut adalah Ondel - Ondel, Kembang Kelapa, Ornamen Gigi Balang, Baju Sadariah, Kebaya Kerancang, Batik Betawi, Kerak Telor dan Bir Pletok.

DKI Kembangkan Ekonomi Kreatif Berbasis Budaya Betawi

Peraturan daerah ini sendiri sudah diatur teknisnya dalam Peraturan Gubernur (Pergub) No 229 Tahun 2016 tentang Penyelenggaraan Pelestarian Kebudayaan Betawi.

"Hari ini kita luncurkan Pergub No 11 tahun 2017 tentang ikon Budaya Betawi yang sudah ditetapkan 1 Februari lalu," ujar  Sumarsono, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono, usai menghadiri acara peluncuran ikon Betawi di Balai Kota DKI, Minggu (5/2).

Menurutnya, penetapan delapan ikon Betawi ini sendiri agar ada standarisasi dan penyeragaman. Hal ini juga penting untuk menumbuhkembangkan budaya Betawi sebagai budaya asli DKI Jakarta.

"Ke depan, kita mau Jakarta dibangun dengan semangat Betawi sebagai pondasi melangkah," katanya.

Setelah hadirnya pergub tersebut menurutnya, akan dikeluarkan instruksi dan surat edaran agar ikon Betawi bisa mewarnai seluruh bangunan di Jakarta. Nantinya semua gedung pemerintahan, gedung sekolah dan lainnya akan dihiasi dengan ornamen khas betawi.

"Seluruh pegawai di DKI Jakarta juga akan diwajibkan memakai batik Betawi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4135 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2801 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1792 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1584 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1468 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik